Pengumuman Hasil UJIAN KOMPREHENSIF

SEKILAS TENTANG UJIAN KOMPREHENSIF JURUSAN GEOGRAFI FMIPA UNM

Ujian komprehensif merupakan ujian yang dilaksanakan oleh setiap mahasiswa Jurusan Geografi yang bertujuan untuk mengukur tingkat penguasaan pemahaman mahasiswa dalam bidang keilmuan pendidikan geografi dan geografi. Dari ujian komprehensif tersebut akan tampak terlihat kemampuan mahasiswa dalam berpikir dan mengolah informasi terkini yang sedang terjadi.

Pada pelaksanaannya ujian komprehensif ini berbentuk ujian tulis sebagai hasil proses berpikir mahasiswa terkait keilmuan yang sudah diperoleh selama mengikuti perkulian untuk sarjana. Oleh karena itu, ujian komprehensif mencangkup aspek kognitif (pemahaman teori), afektif (sikap) dan psikomotorik (keterampilan menjelaskan) yang harus dimiliki oleh setiap mahasiswa.

Bahan materi komprehensif meliputi semua bahan perkuliahan dan pengalaman (tugas observasi kuliah) yang sudah didapat oleh semua mahasiswa. Di Samping itu, bahan komprehensif dapat juga dikatakan sebagai suatu integrasi keilmuan antara mata kuliah di Jurusan Geografi. Sehingga mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan dan pengalaman keterkaitan ilmu yang sudah dipelajari selama di kampus.

Beberapa syarat mengikuti ujian komprehensif yaitu mahasiswa telah lulus Ujian Proposal dan semua mata kuliah dengan total sks sekitar 150 sks. Di sisi lain, mahasiswa yang akan melakukan ujian komprehensif adalah mahasiswa aktif atau tidak dalam masa cuti akademik yang dibuktikan dengan bukti pembayaran semester terakhir.

Ujian komprehensif akan dilaksanakan dan dijadwalkan apabila semua syarat terpenuhi dan dianggap benar oleh pihak Jurusan Geografi. Ujian komprehensif diselenggarakan setidaknya dalam 1 hari di dalam suatu ruangan berkumpul antara mahasiswa dengan dosen penguji komprehensif. Terdapat dua dosen penguji yang meliputi dosen ilmu Pendidikan Geografi, dan dosen penguji ilmu Geografi. Semua mahasiswa harus mengikuti ujian tersebut agar dapat dikatakan lulus dan sebagai syarat untuk melaksanakan Ujian Skripsi (tutup).

 

unduh disini. HASIL UJIAN KOMPREHENSIF 27 Februari 2020

unduh disini. HASIL UJIAN KOMPEREHENSIF 13 Feb 2020

unduh disini. HASIL UJIAN KOMPEREHENSIF 6 Feb 2020

unduh disini. HASIL UJIAN KOMPEREHENSIF 28 Jan 2020

unduh disini. HASIL UJIAN KOMPEREHENSIF 23 Jan 2020

unduh disini. HASIL UJIAN KOMPEREHENSIF 22 Jan 2020

 

Catatan:
1. Bagi peserta ujian yang mendapatkan nilai >50 (LULUS), dapat mengambil SURAT KETERANGAN
LULUS UJIAN KOMPREHENSIF
di Ruangan Kaprodi Pendidikan Geografi sebagai syarat untuk
mengikuti Ujian Skripsi.

2. Bagi peserta ujian yang mendapatkan nilai <50 (TIDAK LULUS), dapat mendaftarkan diri untuk
mengikui ujian ulang di Ruangan Kaprodi Pendidikan Geografi. Pengulangan Ujian Komprehensif akan
dijadwalkan kembali oleh Kaprodi Pendidikan Geografi

3. Bagi mahasiswa yang telah melaksanakan Ujian Proposal dan ingin mengikuti Ujian Komprehensif,
segera mendaftar di Ruangan Kaprodi Pendidikan Geografi.

4. Peserta yang akan melaksanakan Ujian Komprehensif harap memperhatikan aturan berikut:
a. Memakai Pakaian Hitam Putih.
b. Dilarang membawa benda apapun keruangan ujian komprehensif selain alat tulis.
5. Informasi (
update) tentang Ujian Komprehensif dapat di cek di Website Jurusan Geografi laman
http://geo.fmipa.unm.ac.id/.

Leave a Reply