Jurusan Geogafi Turut Ambil Bagian dalam Perayaan Dies Natalis FMIPA UNM

Makassar, 05-01-2022, dalam rangka memeriahkan Dies Natalis Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar (FMIPA UNM), Jurusan Geografi turut memeriahkan dengan memasang stand pameran. Stan pameran Jurusan Geografi mendapat posisi yang cukup strategis karna berada di tengah dari stand yang lain. Penyelenggaraan pameran dilaksanakan dipelataran Gedung Menara FMIPA UNM dengan tetap menjalankan protokol kesehatan. Perayaan Dies Natalis FMIPA UNM Rabu 05 Januari 2022 merupakan sejarah pertama kalinya diadakan Dies Natalis setelah 58 tahun FMIPA UNM berdiri. Perayaan Dies Natalis FMIPA UNM ini mengangkat tema “Inovasi Sains di Era Industri 4.0 Menuju Society 5.0”, diselenggarakan secara blended (Luring dan Daring). Luring diadakan di lantai 12 Ruang Teater Menara FMIPA UNM dan luring melalui aplikasi zoom.

Dokumentasi Kegiatan:

Leave a Reply